Pelestarian Bahasa dan Sastra/Adiwicara Guna Mendukung Keistimewaan DIY

Sleman, Sebanyak 40 orang terdiri dari Perangkat Kalurahan dan Karang Taruna Kapanewon mengikuti Pelatihan Bahasa dan Sastra/Adiwicara dan Panatacara bertempat di Gedung Pertemuan Kalurahan Selomartani, 18-19 Mei 2022.

Kasi Bahasa dan Sastra Bidang Sejarah, Bahasa Sastra dan Permusiuman Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman Ita Kurniawati menuturkan, Kegiatan pelatihan merupakan program Dinas Kebudayaan/Kundha Kabudayan Kabupaten Sleman, tahun anggaran 2022. Bertujuan untuk pelestarian dan pengembangan Bahasa dan Sastra Jawa.

Selama dua hari peserta mendapatkan materi pembelajaran meliputi : Implementasi nilai-nilai budaya dan pedoman wicara bahasa Jawa oleh Prof. Dr. Drs. Suwarno,M.Pd. Guru Besar Fakultas Bahasa dan Seni UNY.

Materi berikutnya Pangetraping Busana Mataram Gagrag Ngayogyakarta ing Panatacara lan Pamedharsabda oleh Faizal Noor Singgih dari Paguyuban Panatacara Kabupaten Sleman. Renggeping Wicara oleh Agus Wiranto dari DPD PPY Kabupaten Sleman serta Renggeping Wicara lan Pangetraping Busana oleh Yuana Agus Dirgantara , M.Pd dari Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) bahasa Jawa SMA Kabupaten Sleman.

Pelatihan dengan metode teori, tanya jawab dan praktek, baik berkaitan dengan medhar Sabda maupun mengenal dan mengenakan pakaian adat Jawa Gagrag Ngayogyakarta.

Seluruh peserta dibajibkan membara pakaian dari rumah kemudian praktek ditempat pelatihan.

Salah seorang peserta yang enggan disebut namanya mengaku beruntung dan senang berkesempatan mengikuti pelatihan. Kula sampun dangu pingin ndherek latihan (saya sudah lama ingin mengikuti latihan) akunya.
(Tri Joko S/KIM Kalasan)

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*